Selasa, 17 Juni 2014

STERILISASI

Dalam usaha budidaya jamur dalam pembuatan log, satu hal yang paling mendasar yang harus kita perhatikan yaitu proses sterilisasi. Proses ini adalah kunci utama keberhasilan dalam pembuatan log jamur tiram. Proses sterilisasi yang dilakukan para pembudidaya menggunakan alat yang bervariasi tergantung permodalan kita. Ada yang menggunakan alat modern dengan kapasitas besar dengan bahan bakar gas, ada pula yang menggunakan alat sederhana dengan kapasitas kecil baik menggunakan gas ataupun dengan kayu bakar. Tetapi pada dasarnya adalah dalam proses tersebut yang kita harapkan adalah matinya bibit-bibit jamur liar maupun bakteri bakteri yang merugikan. Dalam proses ini dibutuhkan pemanasan yang stabil dan waktu yang lama, tergantung kapasitas dari alat yang kita gunakan. Saya munggunakan drum seperti di tulisan saya yang lalu, kapasitas 95 log dengan waktu 5-6 jam (gas 3kg) dengan plastik ukuran 18x35 dengan ketebalan 0,4 dan terbukti berhasil dengan tingkat keberhasilan diatas 95%.
Pernah suatu ketika saya melakukan survei ke Jogja, disana proses sterilisasi menggunakan bahan bakar kayu dan kapasitas ruang sterilisasi sekitas 1200 log. Memang disini dapat dihasilkan log dalam jumlah yang banyak dalam watu yang singkat. Intinya proses sterilisasi tergantung kapasitas produksi kita, artinya apabila kita butuh log dalam jumlah besar maka alat sterilasi juga kita pakai yang kapasitas besar, kalaupun kebutuhan belum banyak maka tidak ada salahnya kalau kita gunakan alat yang sederhana dengan kapasitas kecil. Yang penting adalah alat kita mampu untuk mensterilkan media tumbuh jamur tersebut. Jadi kesimpulannya adalah proses sterilisasi adalah mutlak kita lakukan dan harus kita kita jamin keberhasilannya. Dengan demikian bibit jamur yang akan kita tanam dapat tumbuh dengan sempurna tanpa ada kontaminasi dari jamur lain. Menurut pengalaman saya dengan kurang sterilnya media akan kita temui kegagalan diantaranya gagal tumbuhnya miselium akibat terganggu jamur liar diantaranya jamur oncom (warna Orange), jamur hijau, jamur hitam dan lain sebagainya kalaupun miselium mampu tumbuh tetapi membutuhkan waktu yang lebih lama dan kualitas jamur yang dihasilkan kurang bagus.
Jadi proses sterilisasi adalah suatu proses yang mutlak dilakukan dan dan harus berhasil 100%. dengan kesabaran dan ketekunan saya yakin teman teman mampu untuk melakukannya.
(Saya tujukan bagi teman2 dengan keterbatasan modal alias modal mepet tetapi ada semangat untuk berusaha) SUWUN